HAYOO.ID: Voice Of Baceprot (VOB) menjadi salah satu band underground yang akan tampil di ajang musik terbesar di dunia, Wacken Open Air 2022 di Jerman. Tiga anak perempuan asal Garut Selatan, Jawa Barat ini akan tampil bersama puluhan band rock papan atas dunia.
Festival musik ini akan digelar pada 4 – 6 Agustus 2022 , bergabung dengan puluhan band metal tingkat dunia lainnya.
BACA JUGA: Voice of Baceprot Sukses Mengguncang Panggung le Botanique Brussel
Firdda Marsya Kurnia (lead guitar/vocal) , Euis Sitti Aisyah (bass) , dan Widi Rahmawati (drum) ini mengaku bangga saat ditawari manggung di event musik metal terbesar di jagat ini.
“Ngeri-ngeri sedap,” seloroh Masya di instagramnya @marsyavob.
VOB merupakan band metal yang kehadirannya memberi warna baru di dunia musik metal. Asal mereka dari perkampungan di Garut Selatan, tiba-tiba muncul dengan musik gahar.
Ketiga perempuan memakai hijab ini menjadi daya tarik tersendiri bagi musik metal. Musik yang lazimnya diawaki pemain pria dengan penampilan sangar, muncul VOB dengan wajah ayu dan sopan.
Di balik decak kagum, VOB juga mengundang kontroversi. Meski demikian, kehadiran mereka menjadi fenomena tersendir musik metal dunia.
Kehadiran VOB menjadi magnet bagi pecinta musik di belahan dunia. Betapa tidak, mereka bertiga memainkan musik skillfull dan kompak. Lagu-lagu karya mereka pun menjadi incaran para pecinta musik cadas ini.
Wacken Open Air menjadi rangkaian tour penutup Eropa bagi VOB. Rangkaian tour ini dimulai dari Colour of Ostrava, Ceko 13-16 Juli, The Deaf Institute, Mancaster, Inggris 27 Juli, Boston Musicroom, Boston, Inggris 28 Juli, dan Wacken Open Air, Jerman 4-6 Agustus 2022.

Selain VOB, grup band metal asal Bandung Burgerkill tampil juga di Wacken Open Air 2022 Jerman. Kedua band metal asal Jawa Barat ini mewakili Indonesia yang diundang tampil di Wacken Open Air.
Mereka tampil satu panggung dengan band metal dunia, seperti Judas Priest, Over Kill, Onslaught, Death Angel, Loudness, SlipKnot, dan band lainnya.
(WOKS)